Sisa lembar kerja yang tidak muat di satu halaman akan dicetak di halaman berikutnya. Hal ini dapat membingungkan saat membacanya, karena judul baris atau kolom hanya ada pada halaman pertama. Untuk itu kita dapat mengatur agar baris atau kolom ini dicetak pada setiap halaman.
Cara:
- Untuk pengguna:
- Excel 2003 – Pada menu File, pilih Page Setup dan klik tab Sheet.
- Excel 2007 – Pada Page Layout tab, Page Setup group, klik Print Titles dan pilih tab Sheet.
-
Pada bagian Print Titles, klik tanda panah pada:
- Rows to repeat at top – untuk membuat baris berulang pada bagian atas setiap halaman.
- Columns to repeat at left – untuk membuat kolom berulang pada bagian kiri setiap halaman.
-
Klik OK.
0 komentar:
Posting Komentar